Sayur bening (ilustrasi)
Bahan:
- Taoge 50 g, siangi
- Gambas 200 g, kupas, potong 1 cm
- Kol 50 g, iris halus
- Jamur kuping segar 50 g, iris panjang tipis
- Janten 100 g, iris serong
- Daging ayam 150 g, potong dadu
- Air 600 ml
- Bawang merah 3 butir, iris tipis
- Bawang putih 2 siung, iris tipis
- Kecap manis 2 sdm
- Garam secukupnya
Cara Membuat:
- Rebus air hingga mendidih, masukkan bawang merah, bawang putih, kecap manis dan garam. Aduk hingga tercampur rata.
- Masukkan daging ayam, jamur kuping dan janten, Aduk rata, masak hingga bahan mulai lunak.
- Tambahkan bahan lainnya, masak selama 5 menit hingga mendidih dan bumbu meresap. Angkat.
- Tuang sayur dalam mangkuk, sajikan hangat.
Sumber: Nyata
Tidak ada komentar:
Posting Komentar